Diberdayakan oleh Blogger.

Jumat, 07 November 2014

Perebutan Piala Kejari Kisaran, 62 Atlet dari 5 Kab/Kota Ikuti Kejuaraan Tenis Meja

Tidak ada komentar :
KISARAN|SUMUT24

Sebanyak 62 atlet yang berasal dari 5 Kabupaten/Kota di Sumut berlaga dalam Kejuaraan Tenis Meja memperebutkan Piala Kejari Kisaran 2014, Sabtu (1/11/2014) di Aula Kafe Batik Kisaran.

Ketua Panitia Kejuaraan Tenis Meja  Piala Kejari Kisaran Bahrum dalam sambutannya mengatakan, bahwa kegiatan ini bekerja sama dengan PTMSI Kabupaten Asahan. Dan untuk Kabupaten Asahan menurunkan tiga tim yang terdiri dari 20 atlet, dan untuk Batubara yang terbagi dua tim sebanyak 16 atlet, selanjutnya Kabupaten Labura terbagi dua tim sebanyak 12 atlet.

Sementara Kota Pematangsiantar satu tim, lima atlet  dan Kota Tanjungbalai satu tim dengan empat atlet. Serta ditambah PTM Sei Apung Jaya satu tim dengan lima atlet. Dan dalam laga ini ada nomor pertandingan Tunggal Putra/Putri dan Beregu Putra/Putri.

 "Kegiatan ini akan berlangsung selama dua hari (1-2 Oktober). Dan semoga kegiatan ini berjalan dengan lancar," jelas Bahrum.

Sedangkan Ketua Umum KONI Asahan Nurkarim Nehe mengucapkan terima kasih keapada Kejari Kisaran yang telah memfasilitasi kegiatan ini, dan hal ini tentunya akan menjadi motivasi bagi atlet dalam meningkatkan kemampuannya.

"Ini akan menjadi pemanasan bagi atlet, dalam menghadapi Porpropsu 2014 yang akan berjlan bulan ini," jelas Nehe.

Sedangkan Kajari Kisaran Muhammad Rawi melalui Kasi Intel M Yusuf dalam sambutannya saat membuka kejuaraan tersebut  menuturkan, bahwa kegiatan ini merupakan perdana dan akan dilakukan setiap tahun.

"Oleh sebab itu diharapkan para peserta dapat bertanding dengan menjunjung tinggi suportifitas dan fair play," jelas Yusuf.

Tidak hanya itu, Yusuf juga mengharapkan, dengan adanya kegiatan ini bisa menjadi sarana dalam perekrutan dan pembinaan atlet berbakat dalam dunia Tenis Meja.

"Kita berharap kegiatan ini berjalan dengan baik, dan pembinaan atlet bisa terus dilakukan," jelas Yusuf.

Hadir dalam kegiatan itu, Wakil Ketua DPRD Asahan Winarni Suprianingsih, didampingi Anggota DPRD Rosmansyah, dan para undangan. Dan saat pertandingan pembuka Beregu Kejari duet DPRD (M Yusuf/Kasi Intel Kejari-Winarni Suprianingsih) menang  13-11 dari Beregu KONI Asahan (Nur Karim Nehe-Widya Sastra). (Bens)

Editor : Suheri

Tidak ada komentar :

Posting Komentar