Diberdayakan oleh Blogger.

Rabu, 08 Oktober 2014

Mengidap Sakit Ayan, Karyawan PTPN 3 Meninggal Saat Bertugas

Tidak ada komentar :
KISARAN| Dapat tugas jaga malam ditempat dirinya bekerja, Legiman (53) manggut aja meskipun mengidap sakit Ayan yang sudah “ menemaninya ” selama 10 tahun terakhir ini.

Namun malam itu menjadi malam terakhir baginya untuk menjalankan perintah pimpinannya di Unit Pembibitan Perkebunan PTPN3 Sei Silau. Sebab paginya, Legiman sudah “bebas” dari tugasnya selama ini sekaligus berpisah selama-lamanya dengan teman-teman sekerja dan orang yang dicintainya, leman ditemukan sudah menjadi mayat, Senin (6/10/2014) sekitar pukul 06.30 wib.

Kapolsek Prapat Janji AKP TP Butarbutar saat dihubungi SUMUT24 melalui seluler membenarkan penemuan mayat Legiman di sekitar areal Pembibitan Perkebunan PTPN3 Sei Silau ini.

Dijelaskan Butarbutar, malamnya, Legiman warga Afd. 2 Dusun IV Desa Perkebunan Sei Silau Kecamatan Buntu Pane mendapat tugas jaga malam di areal pembibitan bersama kedua rekannya.

Jelang pagi, sekitar pukul 05.15 wib, korban ijin kepada rekannya untuk buang air. Tunggu punya tunggu, korban tak kunjung kembali ke pos penjagaan. Merasa ada yang aneh, salah seorang rekan korban memanggil sembari mencari keberadaan korban.

Namun bukan sahutan korban yang didapati, tak jauh dari lokasi pos jaga, legiman ditemukan sudah menjadi mayat dengan posisi terlentang di areal kebun, sekitar pukul 06.30 wib.

Penemuan ini sontak membuat geger warga sekitar, lantas dilaporkan ke pihak keluarga korban dan petugas dari Polsek Prapat Janji. Namun pihak keluarga tidak memberikan ijin korban untuk di autopsi, dan sepakat untuk menguburkan korban hari itu juga.

“Korban menurut istrinya, Kasirah, dan anaknya, diakui ada menghidap penyakit Epilepsi selama puluhan tahun ini. Jadi itu penyebab korban meninggal, makanya langsung dikebumikan keluarga, ” beber Butarbutar dari seberang seluler, Senin (6/10) sekitar pukul 15.00 wib. (Fatah)

Editor : Suheri

Tidak ada komentar :

Posting Komentar